Jurnal9.com
News Sport

Andrea Pirlo Didaulat Menjadi Pelatih Baru Juventus

JAKARTA, jurnal9.com – Juventus resmi mendaulat Andrea Pirlo menjadi pelatih baru setelah memecat Maurizio Sarri, hanya sepekan setelah merekrut mantan gelandang itu melatih tim Juve U-23, demikian dilansir laman resmi klub.

Sementara Cristiano Ronaldo yang mencetak dua gol ke gawang Lyon,  namun tersingkir dari Liga Champions, dipastikan bertahan.

“Andrea Pirlo merupakan pelatih baru Juventus,” demikian pernyataan Juventus.

“Hari ini mulai babak baru dalam karir dia di dunia sepak bola setelah disampaikan hampir sepekan lalu. Dari Maestro menjadi Mister. Mulai hari ini dia pelatih untuk Juventus, sebab klub telah memutuskan dan mempercayai kepemimpinan teknis dia,” bunyi pernyataan resmi klub itu.

Pirlo diikat kontrak berdurasi dua tahun yang berlaku sampai 30 Juni 2022. Jabatan pelatih Juventus merupakan peran kepelatihan perdana Pirlo.

Sarri dipecat pada Sabtu malam WIB, hanya beberapa jam setelah Juve disingkirkan Olympique Lyon pada putaran 16 besar Liga Champions.

Dia membawa mereka memenangi gelar Liga Italia untuk kesembilan kalinya secara beruntun, namun Juve gagal memenangkan Piala Italia dan Piala Super Italia.

Presiden Juventus Andrea Agnelli melihat Pirlo sebagai sosok yang akan mengikuti jejak Zinedine Zidane di Real Madrid. Mantan gelandang kreatif dengan visi permainan yang sangat bagus, serta berusia cukup muda untuk terkoneksi dengan baik kepada pemain.

Pirlo membawa timnas Italia menjuarai Piala Dunia 2006, serta sejumlah gelar Liga Italia dan Liga Champions saat masih berseragam AC Milan dan Juve.

Dia pensiun pada Januari 2018 setelah sempat bermain di Liga AS bersama New York City FC, namun terakhir berkiprah di Italia. Pirlo bermain untuk Juve pada 2011 sampai 2015.

Sementara Juventus pastikan Cristiano Ronaldo tak akan pindah ke klub lain meski tim tersingkir dari Liga Champions.

Baca lagi  PNKN Tuding Pemerintah dan DPR Lakukan Konspirasi dalam Perumusan UU IKN

Bos Juventus Andrea Agnelli menyatakan Cristiano Ronaldo tidak akan pindah klub sekalipun mereka tersingkir dari Liga Champions sehari lalu.

Ronaldo mencetak kedua gol saat timnya menang 2-1 atas Lyon, tetapi Juve tersingkir karena kalah gol tandang dan untuk pertama kalinya sejak 2010 Juventus keluar dari kompetisi itu di babak ke-16 besar.

Sejumlah laporan muncul jikavRonaldo akan meninggalkan Turin musim panas ini, tetapi Agnelli menegaskan pemain Portugal itu akan tetap bersama Juventus.

“Saya yakin sekali dia bertahan. Saya kira laporan itu berasal dari wawancara beberapa bulan lalu yang disiarkan sebelum kami bermain melawan satu tim Prancis,” kata Agnelli seperti dikutip ESPN dalam lamannya.

MULIA GINTING

 

Related posts

Haji Tahun 2021 Dibatalkan Pemerintah, IPHI: “Jangan Ada Dusta di Antara Kita”

adminJ9

Ucapan Ganjar Meremehkan Wartawan di Acara Mata Najwa, Banyak Dihujat Netizen

adminJ9

Jokowi Tegur Menteri yang Bikin Gaduh Soal Jabatan Presiden 3 Periode

adminJ9