JAKARTA, jurnal9.com – Pecatur Putri Indonesia WGM Medina Warda Aulia memenangkan pertarungan atas WGM Sopiko Guramishvili dari Georgia 6,5-5,5 dalam Dwitarung Internasional Online Sekolah Catur Utut Adianto (SCUA) 30 Agustus 2020.
Atas kemenangan itu Medina berhasil mewujudkan harapannya mengalahkan Sopiko. Sebab dalam beberapa pertemuan sebelumnya dengan pecatur itu, Medina tidak pernah menang.
“Saya sedikit tegang menghadapi Sopiko. Tapi pertandingan memang selalu begitu,” komentar Medina usai pertandingan online disiarkan TV SCUA secara langsung. Host adalah pecatur putri IM Chelsie Monica Ignesias Sihite.
“Pertandingannya seru dan menambah pengalaman khususnya di bullet. Saya dan pecatur lain merindukan pertandingan di masa pandemi. SCUA membantu kami bertarung,” ungkap Medina kepada jurnal9 com.
Sopiko Guramishvili menerima kekalahan dengan senyum. Meski saat pertandingan wajahnya sempat tegang menghadapi pertandingan melawan Medina.
“Saya sebenarnya setiap malam berlatih mempersiapkan pertandingan ini bersama suami,” ujar Sopiko. Suaminya adalah pecatur internasional dari Belanda GM Anish Giri.
Pertandingan atau dwitarung HUT SCUA ke-27 dilangsungkan dengan tiga kategori permainan, yakni rapid chess, kilat dan bullet. Medina kalah 0-2 di catur bullet.
MULIA GINTING